Renungan

Pentingnya Arti Paskah bagi Kehidupan Orang Percaya


BeritaMujizat.com – Renungan – Paskah menjadi salah satu perayaan penting bagi bangsa Israel. Karena Paskah ini mengingatkan tentang perjalanan bangsa Israel keluar dari tanah perbudakan. Bangsa Israel berada dalam tanah perbudakan selama 430 tahun.

Di bawah pimpinan Musa bangsa Israel keluar dari tanah Mesir. Meskipun dalam perjalanan sebelum bangsa Israel keluar dari tanah Mesir selalu di halangi oleh raja Firaun. Karena Firaun selalu mengeraskan hatinya untuk membiarkan bangsa Israel keluar.

Tuhan selalu menimpakan tulah demi tulah untuk memberi peringatan kepada Firaun. Tapi tulah demi tulah itu tidak mampu membuat Firaun membiarkan bangsa Israel keluar dari tanah Mesir.

Sampai pada tulah yang ke 10 anak sulung mati. Setiap rumah bangsa Israel yang ada tanda darah maka rumah itu akan di lalui. Tetapi bila tidak maka anak sulung baik manusia maupun hewan akan mati. 

Seperti dalam Keluaran 12:27 (TB)  maka haruslah kamu berkata: Itulah korban Paskah bagi TUHAN yang melewati rumah-rumah orang Israel di Mesir, ketika Ia menulahi orang Mesir, tetapi menyelamatkan rumah-rumah kita.” Lalu berlututlah bangsa itu dan sujud menyembah.

Paskah memberi kita arti bahwa itu adalah sebuah perjalanan yang panjang dalam mengikut Tuhan. Paskah adalah perjalanan bangsa Israel keluar dari Mesir. Di mana bangsa Israel itu diperbudak oleh bangsa Mesir. 

Perjalanan bangsa Israel keluar dari bangsa Mesir di pimpin oleh Musa dan menuju tanah perjanjian dipimpin oleh Yosua. Dan pada akhirnya bangsa Israel di pimpin Daud untuk sampai ke bukit Sion. Paskah sebagai gambaran sebuah perjalanan supranatural yang dialami bangsa Israel untuk melewati laut terbelah.

Paskah ini juga menyatakaan bahwa peperangan antara Allah Israel dengan Raja Firaun. Karena Raja Firaun memilih mengeraskan hatinya dengan tidak membiarkan bangsa Israel pergi. Ini berarti dia peperangan itu di mulai. Karena siapa yang melawan bangsa Israel akan berhadapan dengan Allah bangsa Israel sendiri.

Untuk melawan bangsa Mesir serta Firaun rajanya maka Tuhan memberikan otoritas sepenuhnya kepada Musa. Tuhan mengangkat Musa sebagai Allah bagi Israel. Tuhan memberikan otoritas sebagai pimpinan bangsa Israel Dan di tangan Musa Tuhan membuat perbedaan kepada bangsa Israel dan bangsa Mesir.

Di peristiwa Paskah ini menjadi lembah penentuan apakah bangsa Israel untuk mengikut Allah Israel atau tetap mengikut raja mesir. Menjadi waktu penentuan untuk memilih beribadah kepada Tuhan. Paskah membawa bangsa Israel untuk memiliki kesempatan serta mengambil keputusan. Untuk tetap mengikuti Allah Israel.

Paskah sebagai peristiwa untuk bangsa Israel melepaskan diri dengan ikatan dari bangsa Mesir yang sudah sangat mengikat bangsa Israel. Ratusan tahun telah membuat bangsa Israel hidup dalam penindasan,perbudakan,sistem Mesir serta ikatan ikatan masa lalu yang membuat bangsa Israel lebih memilih hidup di tanah Mesir. 

Paskah sangat penting bagi bangsa Israel. Paskah memberi arti bahwa Allah Israel memberi kehidupan kepada bangsa Israel. Betapa berharganya bangsa Israel di hatiNya Tuhan. Apapun yang bangsa Israel lakukan yang jahat di mata Tuhan tak pernah memgurangi kasih sayanh Tuhan kepada bangsa Israel.

Paskah mengembalikan setiap rencana Tuhan untuk membawa bangsa Israel menuju tanah perjanjian sampai akhirnya menuju bukit Sion.

Penulis : Yohana Sri Pamularsih

Comments

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button